Tuesday, August 11, 2009

Hari ini

Bismillah

Hari ini abis blogwalking..
banyak informasi yang saya dapatkan, emang habis kemana aja ?
http://www.penakayu.blogspot.com
udh lama saya kenal alamat blog ini, bagi saya sudah tidak asing. yang punya blog namanya Yons
ya, biasa saya panggil mas Yons. tidak disangka banyak sekali hikmah yang saya ambil disana.
kenapa saya baru sadar dan kenapa baru sekarang membaca lebih banyak isinya?
ada beberapa judul yang bikin saya terenyuh dan menohok sekali :)
isi postingan agustus 2007, berjudul : Ingkar Janji, Menyakitkan ...
hmm.. entah cerita yang nyata atau hanya fiktif belaka tapi, apa yang diceritakan benar-benar kejadian di salah satu cerita nyata www.perempuan.com

ada lagi judulnya : Pribadi pemaaf, hmm.. menjelang Ramadhan harusnya kita belajar untuk menjadi pribadi yang pemaaf. betul tidak ?? meminta maaf terlebih dulu atau menjadi seorang pemaaf memang sulit. Biasanya untuk meminta maaf saja gengsi apalagi menjadi pemaaf
untuk menjadi pribadi yang pemaaf dibutuhkan tekad yang kuat dan keteguhan hati
* ini saya kutip di http://www.penakayu.blogspot.com

dan, barusan saya ceting dengan beberapa teman ( ini teman2 di Forum KL hehe )
saya ajukan beberapa pertanyaan dan hasilnya : mereka semua memaafkan kesalahan seseorang yg pernah menyakiti hati mereka. ( saya mikir, luka mereka dalam tidak ya. sama halnya dengan luka yang saya alami hehehe )
tapi, siapapun yang menorehkan luka di hati alangkah baiknya kita memaafkannya
Allah saja Pemaaf masa umatnya nggak bisa menjadi seorang yang pemaaf, betul tidak ?

ok, intinya mereka memaafkannya. tapi.... nah lho kok ada tapinya...
beberapa teman saya bilang : saya memaafkannya tapi, untuk komunikasi butuh proses. itu artinya apakah memutuskan tali silaturahmi ?? Silaturahmi pun butuh proses
betul kah ? ( udh lebih dr 2 jam saya mikir kalimat itu hehehe ).

kembali saya mengajukan pertanyaan sama teman yang laen kali ini tentang silaturahmi
dan jawabannya sangat variatif. ada yang bilang butuh proses ada yang bilang entahlah, bahkan ada yang tidak menjawab sama sekali.. hiks pertanyaanku di cuekin
mungkin dia sibuk ya sudahlah ...

sedalam apapun luka itu
seperih apapun luka itu
lebih baik kita kembalikan luka dan perih itu ke Sang Pemberi Cinta Allah SWT ( rindu.mode.on)
heheheeh....
Biarkan Allah yang menyembuhkannya.

dan kita harus belajar memaafkan kesalahan orang lain kemudian menyambung sesuatu yang sempat terputus yaitu silaturahmi

jadi, Silaturahmi butuh proses tidak ???
luka tidak langsung sembuh kan, kalau luka langsung sembuh nanti dokter nggak laku dong
dan untuk masuk syurgapun kita butuh proses kan, kita mesti jadi umat yang baik, umat yang taqwa menjalankan segala perintah-NYA dan menjauhi segala larangan-NYA
itu yg temanku katakan hehehe...

ngomong-ngomong postingan saya nyambung nggak ya.. halah.. :)
yaah hari ini saya banyak dapet hikmah :-D





No comments: